Langsung ke konten utama

I Want to Become .......


Sejak memasuki SMP, aku sudah memikirkan saat dewasa nanti aku ingin menjadi psikolog. Sebelumnya, aku tidak ingat ingin menjadi apa-apa ketika orang bertanya tentang cita-cita. Kenapa aku ingin menjadi psikolog? Alasannya simple banget, karena aku suka sekali mendengarkan orang-orang cerita padaku, tentang apa saja, yaa beberapa dari mereka ketauan sekali gerak-geriknya menggambarkan bahwa ia sedang berbohong. Tapi itulah yang membuatnya menarik, mendengarkan orang berbicara sambil memperhatikan gerak-geriknya. Yang paling memuaskan adalah ketika orang itu selesai bercerita dan meminta saran dariku, aku pikir saranku juga tidak terlalu membantu mereka, aku hanya mngeluarkan apa yang ada dipikiranku saja, tetapi bagian saat orang mengatakan “terima kasih sudah mau mendengarkan dan terimakasih sarannya” itu adalah bagian yang paling aku suka. Aku memang gak dapet apa-apa tapi itu udah jadi kepuasan tersendiri buatku.

Semakin aku besarpun aku makin merasakan bahwa aku ingin benar-benar menjadi Psikolog, ketika SMA pun aku dengan mantab langsung menganmbil jurusan IPS, bisa sih ngambil IPA, tapi aku rasa ilmu tentang sosial lebih banyak didunia Psikolog.  Tentu saja saat kuliah aku memilih jurusan psikologi. Aku sempat mengira jika sudah menyelsaikan sarjana, maka kita akan menjadi psikolog, tetapi kenyataannya kita harus menyelesaikan jenjang S2 terlebih dahulu.



Saat ini aku sudah menjadi mahasiswa Psikologi semester 1. Apa aku sudah memutuskan ingin menjadi psikolog apa nanti? Tentu saja sudah, tetapi masih agak ragu. Pertama, aku ingin sekali dibidang Industri dan Organisasi. Rasanya menarik membayangkan berkerja diperusahaan menjadi seorang HRD dan membantu jalannya sebuah perusahaan akan semakin sukses. Dan impianku sejak kecil juga ingin bekerja di kantor-kantor hehe.  Tepat ditengah jalan, aku juga tertarik pada dunia Klinis. Menarik sekali bukan membahas tentang jiwa manusia yang memiliki kepribadian yang berbeda-beda? Yah diantara berbagai bidang psikologi, aku hanya tertarik pada 2 bidang itu saja.  Seiring berjalannya waktu aku akan memutuskan lagi mana yang benar-benar tepat untukku, lagipula masih sekitar 7 semester lagi kan?

Karena sekarang masih semester 1, tentu saja belum banyak yang aku lakukan untuk cita-citaku menjadi psikolog. Aku sudah membeli 2 buku tentang psikologi, itu saja belum selesai membacanya. Karena saat ini mata pelajaran dikuliah juga masih umum sekali dan berbagai tugas juga yang menyulitkanku untuk berpikir tentang dunia psikologi secara luas. Tetapi saat ini aku mengikuti sebluah pelatihan khusus untuk hypnosis. Aku rasa ini cocok sekali untuk mendukung cita-citaku sebagai psikolog. Apalagi dengan gelar C.Ht (Certified Hypnotherapy) sangat membantu sekali bukan untuk membantu menyelesaikan masalah orang-orang? Yah saat ini aku masih belajar yang paling mendasar yaitu hypnosis, dan aku sudah mendapatkan gelar non-akademik yaitu CH (Certified Hypnosis), padahal aku masih jauh sekali darii gelar Sarjana. 

Yah baru itu saja yang aku lakukan untuk mencapai mimpiku menjadi seorang Psikolog, memang belum banyak yang aku lakukan karena aku masih fokus pada matakuliah di semester 1 ini, tapi tentu saja aku akan lebih giat mendalami bidang ini di semester selanjutnya. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persebaran Flora dan Fauna di Dunia

Semua organisme mempunyai habitatnya masing-masing, termasuk juga tumbuhan (flora) dan binatang (fauna).   Suatu habitat dapat dianggap sebagai kawasan alam yang di dalamnya mencakup unsur-unsur hayati (biotik) dan unsur-unsur non hayati (abiotik). Dalam komunitas biotik, suatu organisme tidak dapat hidup sendiri, tetapi berdampingan bersama organime lain, baik sejenis atau dengan yang tidak sejenis. Suatu unit wilayah yang menunjukkan keseragaman kondisi habitat, tempat suatu organisme hidup disebut biotop. Biotop dicirikan oleh persamaan faktor-faktor regional, seperti medium, iklim, dan tanah. Faktor-faktor tersebut menunjang perkembangan tumbuhan yang hidup pada suatu biotop. Beberapa biotop yang memiliki persamaan dikelompokkan menjadi biokor ( biochores ). Misalnya, biotop gurun pasir dan biotop gurun batu termasuk biokor gurun. 1. Persebaran Flora Berbagai jenis tumbuhan tersebut tersebar di tiga biosiklus atau lingkungan di muka bumi, yaitu biosiklus darat, biosiklu

Tata Cara Pernikahan Adat Yogyakarta

Pernikahan atau sering pula disebut dengan perkawinan merupakan salah satu peristiwa penting dalam sejarah kehidupan setiap orang. Masyarakat Jawa memiliki sebuah adat atau cara tersendiri dalam melaksanakan upacara sakral tersebut, Upacara Pernikahan Adat Yogyakarta dimulai dari tahap perkenalan sampai terjadinya pernikahan atau akad Nikah. Biasanya dilanjutkan dengan Upacara Adat Panggih (optional) Tahapan-tahapan Upacara Pernikahan Adat Yogyakarta tersebut memiliki simbol – simbol dalam setiap session nya, atau biasa kita sebut sebagai makna yang terkandung dalam tiap tahapan Upacara Pernikahan Adat Yogyakarta. Adapun tahapan – tahapan dalam Upacara Pernikahan Adat Yogyakarta adalah sebagai berikut: ·     Pra-nikah 1.    Nontoni Proses nontoni ini dilakukan oleh pihak keluarga pria. Tujuan dari nontoni adalah untuk mengetahui status gadis yang akan dinikahkan dengan anaknya, apakah masih legan  (sendiri) atau telah memiliki pilihan sendiri. Hal ini dilakukan untuk

All about Internet Addiction

sumber : google images Menurut Santosa (2015), adiksi adalah perilaku ketergantungan terhadap konsumsi atau suatu hal yang pada akhirnya perilaku mengganggu fungsi kontrol keseharian seseorang. Menurut prespektif psikologi, addiction (kecanduan) didefinisikan sebagai keadaan individu yang merasa terdorong untuk menggunakan atau melakukan sesuatu agar mendapatkan atau memperoleh efek menyenangkan dari yang dihasilkannya oleh sesuatu yang dilakukan atau digunakan tersebut. H. M. Orzack mendefinisikan Internet Addiction Disorder sebagai kelainan yang muncul pada orang yang merasa bahwa dunia maya ( virtual reality ) pada layar komputernya lebih menarik daripada dunia kenyataan hidupnya sehari-hari. Internet Addiction diartikan Kimberly S. Young sebagai sebuah sindrom yang ditandai dengan menghabiskan sejumlah waktu yang sangat banyak dalam menggunakan internet dan tidak mampu mengontrol penggunaannya saat online . Orang-orang yang menunjukkan sindrom ini akan merasa cemas, depr